Penarikan Mahasiswa Magang dan Program MBKM UNS

Penarikan Mahasiswa Magang dan Program MBKM UNS

Wakajati DIY Amiek Mulandari, S.H., M.H. didampingi Asisten Pembinaan Kejati DIY Rakhmat Budiman T., S.H., M.Kn. memimpin kegiatan Penarikan Mahasiswa Magang dan Program MBKM UNS Gelombang I Tahun 2024 dan Pembukaan Mahasiswa Magang Reguler Gelombang III Tahun 2024 di Kejaksaan Tinggi DIY, Senin (1/7/2024).
Kegiatan Penarikan Mahasiswa Magang diikuti oleh 12 mahasiswa/I Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dan Pembukaan Mahasiswa Magang sebanyak 63 mahasiswa/i berasal dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Universitas Janabadra, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta, Universitas Jember, dan UIN Walisongo Semarang.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Walisongo Semarang Prof. Dr. H. Abdul Ghofur, M.Ag., Wakil Dekan Bidang Akademik, Riset dan Kemahasiswaan Fakultas Hukum UNS Dr. Muhammad Rustamaji, S.H., M.H., Sekretaris Program Studi Hukum Fakultas Hukum UMY Dr. Bagus Samawa, S.H., M.Hum., Dosen Pembimbing Mahasiswa Magang Universitas Janabadra Sri Hendarto Kunto Hermawan, S.H., M.H., Dosen Pembimbing Mahasiswa Magang Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta Muhammad Cholil, S.H., M.H., Koordinator Mahasiswa Magang Universitas Atma Jaya Yogyakarta Nanda Indrawati, S.H., M.H., Sekretaris Program Studi Hukum Tata Negara (Siyasah) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Gugun Guyaeni, S.H., M.H. dan Perwakilan Dosen Hukum Tata Negara(Siyasah) Miski, M.Sos. serta para Jaksa Pembimbing Mahasiswa Magang Program MBKM Kejaksaan Tinggi DIY.

Bagikan tautan ini

Mendengarkan

Berita Nasional


Berita Lainnya

Hubungi Kami