Kejati DIY Menerima Kunjungan Kuliah Lapangan Universitas Duta Bangsa Surakarta

Kejati DIY Menerima Kunjungan Kuliah Lapangan Universitas Duta Bangsa Surakarta

Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Daerah Istimewa Yogyakarta Amiek Mulandari, S.H., M.H., membuka kegiatan Kuliah Lapangan bagi mahasiswa Fakultas Hukum dan Bisnis Universitas Duta Bangsa Surakarta di Aula Kejaksaan Tinggi DIY. Rabu(24/7/2024).

Kegiatan ini diikuti oleh 50 mahasiswa/i semester 4 serta di damping oleh Kaprodi S1 Hukum Aris Prio Agus Santoso, S.H., M.H beserta jajaran.

Dalam sambutannya, Wakajati menyampaikan bahwa kegiatan Kuliah Lapangan ini merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempelajari lebih lanjut tentang pemahaman hukum pidana di lingkungan Kejaksaan Tinggi DIY.

“Kegiatan Kuliah Lapangan ini merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempelajari lebih lanjut tentang pemahaman hukum pidana di lingkungan Kejaksaan Tinggi DIY. Mahasiswa dapat melihat secara langsung bagaimana proses penegakan hukum pidana di Kejaksaan,” ujarnya

Wakajati juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan mahasiswa tentang hukum pidana.

“Diharapkan melalui kegiatan ini, mahasiswa dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasannya tentang hukum pidana, sehingga dapat menjadi sarjana hukum yang berkualitas dan mampu menegakkan keadilan,” tandasnya.

Dalam kegiatan Kuliah Lapangan ini, mahasiswa mendapatkan materi tentang, Tugas dan fungsi Kejaksaan dalam penegakan hukum pidana, Proses penyidikan dan penuntutan perkara pidana, Penanganan perkara pidana di pengadilan, Peran serta masyarakat dalam penegakan hukum pidana.

Salah satu mahasiswa menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kejaksaan Tinggi DIY atas kesempatan yang diberikan.

“Saya sangat senang bisa mengikuti kegiatan ini. Banyak hal baru yang saya pelajari tentang hukum pidana dan proses penegakan hukum di Kejaksaan Tinggi DIY,” ujarnya

Bagikan tautan ini

Mendengarkan

Berita Nasional


Berita Lainnya

Hubungi Kami